Seonggok Tulisan cakar ayam
Gadget kini sudah bukan menjadi lifesyle lagi namun mulai merambah dan mengarah menjadi sebuah kebutuhan, bagaimana tidak? Alat segengaman tangan kita ini sekarang kemampuanya sudah melebihi Personal Computer (PC) atau minimal sudah bisa menggantikan fungsi fungsinya. Kirim email menjadi lebih praktis, kirim data maupun gambah menjadi sangat mudah. Contohnya tulisan ini juga saya posting via Blackberry...hehe
Namun tentu saja perangkat pintar, dalam hal ini blackberry kerap kali mengalami permasalahan yang 80% dialami oleh semua pengguna Blackberry... Yah Baterai, terlihat sepele namun jika batre habis di tengah jalan tentu saja sangat menjengkelkan, atau bahkan bisa menghambat bisnis kita. Apa boleh buat, baterai yang kapasitasnya sekitar 1000 MaH harus menanggung beban puluhan aplikasi baik yang online ataupun offline, meskipun keberadaan Power Bank cukup membantu namun Power Bank hanya bisa diandalkan untuk 1 sampai 2 kali Proses charging.
Berikut sedikit saya sharing trik untuk menghemat baterai Blackberry anda :
1. Kurangi jumlah aplikasi yang running
Terlalu banyak aplikasi tentu saja cukup besar pengaruhnya terhadap pemakaian daya baterai. Sedikit aplikasi yang berjalan akan menambah keefektifan penggunaan daya baterai. Cara melihat aplikasi2 ayng belum anda Close bisa dichek dengan cara menekan dan menahan tombol BB (symbol bb)
2. Matikan Indikator Signal
Lampu indikator di kanan atas BBM anda cukup memerlukan daya yang lebih, untuk mengurangi pemakain daya baterai matikan Indikator signal (ada di pengaturan / stelan)
3. Jangan gunakan aplikasi Led berlebihan
Tampilan warna warni di led indikator pada saat ada bbm masuk tentu saja terlihat menarik, namun taukah anda, hal ini akan mempengaruhi ketahanan baterai anda.
4. Atur Brightness / kecerahan layar secara minim
Beberapa kali saya googling mengenai mengatasi boros baterai pada smartphone sering kali mereka lupa satu hal yang sebenarnya sangat penting, malah memegang kendali dalam proses penghematan BB anda. Pada pengaturan terdapat pengaturan 10 s/d 100, seringkali yang kita gunakan adalah 100, selain mengurangi pemakaian daya baterai ini juga baik untuk kesehatan mata. Jangan gunakan Pelindung layar yang spy, karena apabila anda setting kecerahan di angka 10 tentu akan kurang terang.
Demikian beberapa tips mengatasi bateari boros pada blackberry. Semoga bermanfaat.
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT